Peringatan HUT RI ke-78, Erman Safar: Jadi Pengingat Kewajiban Pemerintah

INSPEKTUR UPACARA— Wali Kota Erman Safar menjadi Inspektur Upacara Pengibaran Bendera HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Lapangan Kantin Wirabraja, Kota Bukittinggi.

PEMERINTAH Kota Bukittinggi melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Pusaka Indonesia bersama warga setempat, Kamis. Kepala daerah setempat menegaskan arti pentingnya Hari Kemerdekaan sebagai pengingat kewajiban melayani warga. “Momen Hari Kemerdekaan me­ngingatkan kembali pemerintah untuk menyusun program dan agenda pemerintahan demi mewujudkan cita-cita pendiri bangsa,” kata Wako Bukittinggi, Erman Safar.

Hal itu disampaikan Erman Safar setelah Upacara Pengibaran Bendera yang dilakukan di Lapangan Kantin Wirabraja, Kota Bukittinggi sukses dilaksanakan. Wali Kota langsung menjadi Inspektur Upacara yang diikuti oleh seluruh Kepala SKPD dan lembaga pemerintahan serta unsur Forkopimda Bukittinggi.

“Alhamdulillah kita mera­yakan kemerdekaan ke-78, sebelumnya kota kita adalah pernah menjadi ibu kota Republik Indonesia, kita harus kembali ke cita-cita bangsa bahwa negara ini didirikan untuk kemaslahatan rakyat,” kata dia.

Menurutnya, dalam me­ngisi kemerdekaan, tugas pemerintah diantaranya mampu memberikan akses berkeadilan untuk seluruh warga. Erman Safar mengungkap nilai-nilai sejarah yang di Kota Bukittinggi saat ini masih tetap terpelihara melalui perawatan dan pemeliharaan maksimal.

“Untuk Bukittinggi dan Sumatera Barat umumnya, peninggalan sejarah itu yang terbanyak adalah peninggalan pemikiran dari para pejuang, ini terus dipertahankan dan diteruskan melalui semangat kepemudaan,” kata Erman.

Dalam momen kemerdeka­an itu, Wali Kota Bukittinggi juga memberikan penghargaan kepada warga daerah setempat yang memiliki hari lahir sesuai tanggal kemerdekaan.

Sebaliknya, Pemerintah Kota Bukittinggi juga menerima penghargaan dari Kemenag RI yang dinilai mampu membangun Kampung Mo­derasi Beragama dan penguatan penyuluh. (pry)

Exit mobile version