Kadis PPKB Berikan Penyuluhan Kepada Pasangan Caten

PDG.PARIAMAN, METRO – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Padangpariaman H Aspinuddin Darab menyatakan serentak menggarap Kampung KB (Sergap Kakab) ini merupakan program unggulan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di segala sektor pembangunan guna mewujudkan keluarga kecil berkualitas dengan semangat gotong-royong dan kemandirian.
“Selain Sergap Kakab kita juga miliki tiga program inovasi lain yang berlaku umum untuk seluruh masyarakat Kabupaten Padangpariaman,” kata Kadis PPKB Padangpariaman H Aspinuddin Darab, kemarin.
Katanya, ketiganya ada adalah CAKAU (Cari akseptor, Alat kontrasepsi tersedia, Kualitas pelayanan meningkat, Atasi komplikasi, Un meet need / orang yang ingin ber-KB tetapi belum tahu informasi), Bere-bere (Bengkel Genre / Bereputasi serta Kopi Darat (Komprehensif, Online, Penyajian Data Akurat / aplikasi penyajian data dan pelayanan konsultasi yang dapat diakses masyarakat, baik akseptor KB maupun remaja).
Selain itu katanya, dinasnya juga memberikan penyuluhan kepada pasangan penganten berencana dengan kerja sama dengan Kementrian Agama Padangparaiman.
Namun demikian katanya,  dinas juga kerja sama dengan Koordinator Balai Penyuluh Keluarga Berencana (BPKB) Beserta Petugas Keluarga Berencana (PKB) Kecamatan bekerja sama dengan Badan Penasehatan Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan(BP4) Kecamatan memberikan penyuluhan tentang program KB di beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Padangpariaman.
“Artinya, program papapatenbana adalah salah satu inovasi yang harus kita laksanakan dan memberi manfaat kepada masyarakat yang akan menempuh hidup baru (berkeluarga). Sehingga pasangan keluarga baru itu hidup sehat dan selalu miliki rencana untuk masa depan mereka yang lebih baik,” tandasnya mengakhiri.(efa)

Exit mobile version