Riza Falepi dan Zul Elfian Bertukar Pikiran, ”Pertemuan ini Sudah Sejak Lama Diagendakan”

SOLOK, METRO – Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi, Sabtu (13/7) berkunjung ke Kota Solok yang disambut langsung Wako Solok Zul Elfian. Bahkan, terpertemuan terlihat hangat bagaikan dua orang sahabat yang sudah lama tidak bertemu.
Pertemuan kedua kepala daerah antara Wako Zul Elfian dan Wako Payakumbuh Riza Falepi itu pun berlangsung selama 2 jam di Rumah Dinas Wako Solok.
Tidak ada yang dirasa aneh dengan pertemuan antar dua kepala daerah itu. Dalam pertemuan tersebut, diakui Walikota Solok Zul Elfian hanya bertukar pikiran soal berbagai persoalan serta perkembangan daerah masing-masing.
“Secara historis, sebenarnya Kota Solok dan Kota Payakumbuh memiliki kesamaan dengan berbagai persolan yang dihadapi. Kedua daerah lahir melalui Permendagri Nomor 8 tahun 1970 tentang pelaksanaan pemerintahan kotamadya Solok dan Kota Madya Payakumbuh,” ujar Zul Elfian.
Kota Solok dan Payakumbuh memang ditetapkan melalui peraturan yang sama, dan tahun 2020 nanti sama-sama berusia setengah abad. Dan terkait pertemuan itu Zul Elfian sedikit menjelaskan, dengan latar belakang kelahiran kota itu ada semangat untuk saling berbagai dengan pemerintahan Kota Payakumbuh, sehingga kedua daerah bisa menapak kemajuan secara bersama-sama.
“Keinginan untuk melakukan pertemuan memang sudah ada sejak lama, namun baru terealisasi saat ini. Pertemuan tersebut, diharapkan dapat membawa angin segar bagi kedua daerah untuk wujudkan harapan yang diinginkan,” ujar Zul Elfian.
Sebagai kota tumbuh, Kota Solok memang cukup banyak dihadapkan dengan berbagai persoalan. Apalagi sebagai kota lintas dan pusat perdagangan bagi daerah sekitar, begitu banyak kepentingan yang dipertimbangkan demi kemajuan daerah dan masyarakat.
Dan diakui Zul Elfian untuk itu memang dibutuhkan banyak masukan dari daerah lain. Salah satunya dengan pertemuan dengan Walikota Payakumbuh juga banyak masukan yang dapat menjadi pertimbangan.
Sementara, Wako Payakumbuh Riza Falepi yang turut didampingi Sekda Rida Ananda mengaku memang sengaja mengunjungi Wako Solok untuk berbagi banyak hal. Terutama soal tantangan pemerintahan kedepannya dalam mensejahterakan masyarakat.
“Banyak persoalan yang menarik untuk didiskusikan terutama terkait soal pembangunan daerah dan persoalan kemasyarakatan, kedua daerah sama-sama punya kelebihan dan perlu untuk saling berbagi, sekaligus menjalin tali silahturahim antar daerah,” ungkap Riza.
Kedua pihak berencana untuk melakukan pertemuan lanjutan dan sekaligus melibatkan OPD Kedua daerah. Dengan harapan, bisa saling sharing informasi dan inovasi terkait program dan pelaksanaan roda pemerintahan. (vko)

Exit mobile version