Target Pencapaian Pengendalian Inflasi Daerah Harus Jelas

PADANGPANJANG, METRO – Untuk mengantisipasi kenaikan harga di Kota Padangpanjang, Pemko Padangpanjang bersama dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor). Rakor tersebut dipimpin langsung Walikota Padangpanjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano di ruang rapat VIP Balaikota, Kamis (11/7).
Walikota menyampaikan, apa yang telah dipaparkan Kepala Bagian Perekonomian sebelumnya dimana pengendalian inflasi merupakan suatu hal terpenting. Apalagi disana yang dibahas mengenai pengendalian harga dan ketersediaan bahan sembako untuk masyarakat. “Dan tentunya target dan pencapaian itu harus jelas,” ujar walikota.
Walikota mengharapkan, TPID ini benar-benar memperhatikan kalau perlu turun ke lapangan untuk memastikan bagaimana kondisi harga di pasar.
Sementara itu, Kabag Perkonomian Setdako Padang Panjang Putra Dewangga memaparkan, pemantauan perkembangan harga pangan selama bulan Ramadan bahkan sampai saat ini.
“Sedikit gambaran bahwa selama bulan Ramadan memang terjadi loncatan harga, tetapi dibalik itu juga ada penurunan harga yang disebabkan permintaan berkurang,” jelas Dewangga.
Dalam pembahasan rakor ini, Pemko menggandeng narasumber dari Biro Perekonomian Provinsi Sumbar yang diwakili Kabag Bina Sarana Perekonomian dan Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Barat. (rmd)

Exit mobile version