Lanjutan Rehab Bendungan dan Irigasi Tunggu DED

PESSEL, METRO – Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air ( PSDA) Pesisir Selatan menunggu DED (detail engineering design) perencanaan kegiatan lanjutan perbaikan bendung dan irigasi yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2019, dilakukan Balai Sungai Sumbar serta dari pusa.
Kepala Dinas PSDA Pessel Doni Gusrizal menerangkan, sejauh ini PSDA Pessel masih menunggu dokumen selesai dari pihak Balai Sungai Wilayah II Sumatera Barat, karena kegiatan tersebut kerjasama antara pihak Kementerian, Balai Sungai dan PSDA Pessel.
“Proyek lanjutan tahun 2019, sebesar Rp.10 Miliar, dana ini untuk perbaikan bendung sama saluran, “ ujar Doni, Rabu (19/6).
Jelas Doni Gusrizal, jika dokumen telah diterima nya maka segala hal lainya seperti tender sudah bisa dilaksanakan. Rencana ada tiga lokasi menjadi lanjutan pembangunan tersebut, yaitu di Lumpo, Tanjung Durian Lenggayang dan Bantaian Linggo Sari Baganti.
Dan, dari ketiga lokasi masing – masing proyek sebesar Rp. 3,2 miliar. “ Rata – rata proyek adalah lanjutan dan perbaikan bendung dan irigasi, “ Kata Doni.
Kepala Dinas PSDA Pessel mengungkapkan jika secara administrasi pihaknya telah siap, hanya sampai saat ini masih menunggu dokumen tersebut. Kalau, semua dokumen diterima maka segera proses tender. Semua anggaran dari pusat melalui Balai Sungai Sumbar.
“Kita hanya melaksanakan proses tender,” ujarnya. (rio)

Exit mobile version