Tim Ramadhan di Ponpes, Sampaikan Program dan Jemput Aspirasi

PDG.PARIAMAN, METRO – Wakil Bupati Padangpariaman Suhatri Bur, pimpinan rombongan tim 2 Safari Ramadhan Kabupaten Padangpariaman ke Pondok Pesantren Madrasatul Ulum Kampung Guci, Kecamatan 2×11 Enam Lingkung.
Wakil Bupati Padangpariaman Suhatri Bur didampingi Kadispora, Kabag Kesra, Kabag Hukum, Kabag Organisasi, sek BKPSDM, sek Pol PP, Kabid Kebudayaan dan rombongan lainnya. Saat itu, Wakil Bupati Padangpariaman Suhatri Bur menyampaikan program-program Pemkab Padangpariaman tentang berbagai kemajuan daerah dalam segala bidang pembangunan.
”Kita turun kali ini disamping menyampaikan berbagai jenis program daerah juga menjemput aspirasi masyarakat, sehingga berbagai jenis masukan dair masyarakat tersebut kita bahas bersama DPRD Padangpariaman,” ungkapanya.
Selama berpasangan dengan Bupati Padangpariaman H Ali Mukhni, katanya telah banyak prestasi dan kinerja luar biasa yang ditorehkannya dan ini menjadi catatan sejarah untuk kemajuan Kabupaten Padangpariaman ke depan.
”Prestasi keharmonisan ini adalah prestasi yang sangat sulit ditandingi oleh kepala daedrah dan wakil kepala daerah lain karena godaan kekuasaan sangat kuat menghampiri. Untuk kedua pasangan ini sepertinya hal yang mudah dilakukan karena masing-masingnya paham dan mengerti posisinya,” ujarnya.
Kemudian salah satunya, prestasi pembangunan dalam tiga tahun ini di Padangpariaman tidak terlepas dari harmonisnya kedua pasangan tersebut. Puncak prestasi pembangunan yang dicapai dalam tiga tahun ini adalah rencana pembangunan Kawasan Strategis Pendidikan Terpadu “Tarok City” di Nagari Kapalo Hilalang Kecamatan 2 x 11 Kayu Tanam.
”Program Tarok City sebagai kawasan pendidikan terpadu yang telah digagas Bupati Padangpariaman Ali Mukhni patut diberikan apresiasi yang besar dari masyarakat.
Berkat kegigihanya dalam mewujudkan Padangpariaman lebih maju di bidang Pendidikan, juga merupakan salah satu bukti perjuangan dari tangan dinginnya memimpin Padangpariaman selama dua periode ini,” tandasnya mengakhiri. (efa)

Exit mobile version