Deni Mustika Hibahkan Tanah untuk Puskesmas

TANAHDATAR, METRO – Warga Nagari Sungayang Hj Deni Mustika menghibahkan sebidang tanah kepada Pemkab Tanahdatar untuk pembangunan Puskesmas. Penandatangani naskah hibah tersebut antara Hj Deni Mustika dan pemkab diwakili Wabup Tanahdatar Zuldafri Darma, Selasa (30/4). Kemuian sekaligus penyerahan naskah hibah tersebut di aula eksekutif Pagaruyung kantor bupati Tanahdatar.
Turut membubuhkan tanda tangan Camat Sungayang Aslamudin, Plt Walinagari Sungayang Syahwirman, Ketua BPRN Sungayang Alfizar Armanto, Ketua KAN Sungayang Yuhelman Dt. Malano Nan Kuniang dan disaksikan Pj. Sekda Helfy Rahmy Harun, Kepala BKD Adrion Nurdal, Kepala Dinas Kesehatan dr. Yesrita Z, Kadis PU, Irban Inspektorat, dan tokoh masyarakat Sungayang.
Sebelumnya Hj Deni Mustika melalui suaminya H. Yulhendri menyampaikan, terpanggil untuk berpartisipasi dan berkontribusi ikut membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya.
“Dengan izin Allah kami hibahkan tanah seluas 1.817 m2 yang terletak di jorong Taratak Indah, Nagari Sungayang, kecamatan Sungayang. Dan telah disepakati untuk pembangunan puskesmas Sungayang pada tanggal 21 Januari 2019 lalu,” ucap Yulhendri.
Wakil Bupati Zuldafri Darma menyampaikan, “Ini merupakan sebuah rahmat Allah SWT yang besar, melalui tangan dan niat baik dari  Hj. Deni Mustika sekeluarga, pemerintah daerah mendapatkan hibah tanah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Sungayang,  yang nantinya dapat dimanfaatkan masyarakat Sungayang khususnya dan Tanahdatar pada umumnya,” ucap Zuldafri.
Pemerintah daerah sangat berterima kasih kepada Hj Deni Mustika dan Tokoh masyarakat lainnya yang telah banyak membantu masyarakat di Tanah Datar, terkait upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan khususnya di Sungayang.
Kadis Kesehatan Tanahdatar dr Yesrita Z mengatakan, pembangunan Puskesmas ini direncakan pada tahun 2020 mendatang dan lahan beserta gedung Puskesmas yang terletak di lapangan Bungo Setangkai jorong Balai Gadang Nagari Sungayang akan diserahkan ke pemerintah Nagari Sungayang setelah siap pembangunan Puskesmas di lokasi baru terletak di jorong Taratak Indah Nagari Sungayang. (ant)

Exit mobile version