TANAHDATAR, METRO – Bupati Tanahdatar Irdinansyah Tarmizi mencoblos di TPS 12 Nagari Baringin, Nagari Lima Kaum, Tanahdatar, Rabu 17/4. TPS 12 tersebut berada di halaman kantor Dinas Dukcapil Tanahdatar. Saat pencoblosan Irdinansyah didampingi isteri Ny Emi Irdinansyah.
”mari berikan hak suara kita pada pemilu tahun 2019 ini, satu suara kita akan menentukan arah pembangunan bangsa Indonesia lima tahun kedepan,” kata Bupati.
Ia juga menghimbau masyarakat Tanahdatar untuk tidak golput. Dikesempatan itu Bupati menyampaikan akan memberi reward bagi lima TPS paling kreatif.
“Lima penyelenggara TPS terbaik akan kita beri hadiah,” katanya.
Setelah mencoblos dan memberikan hak suaranya, orang nomor satu di luhak nan tuo ini, berkeliling melakukan monitoring kesetiap TPS, seperti di Kecamatan Sungai Tarab dan Kecamatan Tanjung Emas, di Nagari Pagaruyung.
Saat yang bersamaan, Wakil Bupati Tanahdatar Zuldafri Darma bersama isteri Ny Retry Zuldafri juga melakukan pencoblosan untuk memberikan hak suarnya pada pemilu tahun 2019 ini.
Wabup dan Isteri mencoblos di Jorong Malana Ponco, bertempat di TPS yang berada di SDIT Qurrata Ayun. Usai mencoblos Wabup juga menginjungi beberapa TPS.
“Ayo ramaikan pesta Demokrasi, berikan hak suara kita, kalau nggak nyoblos nggak keren,” kata Wabup.
Ia juga mengajak masyarakat Tanahdatar untuk menjaga keamanan dan ketertiban, selama berlangsungnya proses pencoblosan. ”Jaga keamanan dan ketertiban,selama proses pencoblosan,” katanya.
Saat proses penghitungan suara di Jorong Minang Jaya, Nagari Minangkabau, Kecamatan Sungayang, mendapat perhatian seluruh masyarakat. (ant)
Komentar