PADANG PANJANG, METRO–Hari pertama pelaksanaan rekayasa lalu lintas Sistem Satu Arah (SSA) di sejumlah ruas jalan di Kota Padang Panjang, Rabu (9/4), terpantau lancar dan tertib. Hal ini terlihat pada jam-jam sibuk pagi hari, saat anak-anak berangkat ke sekolah dan para pegawai menuju tempat kerja.
Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Padang Panjang, AKP Yadi Purnama menyampaikannya usai memantau langsung pelaksanaan Rekayasa SSA di lapangan.
Sebelumnya Kabag Ops memimpin apel kesiapan sejak pukul 06.00 WIB bersama Kepala Dinas Perhubungan, Arkes Refagus di halaman Gedung M. Sjafei. “Lalu lintas cukup tertib dan pengendara mulai mengikuti alur rekayasa dengan baik. Apalagi saat jam sibuk. Masyarakat patuh dan ini awal yang baik,” ujarnya.
Komentar