Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri Pesisir Selatan, Muhammad Jafli, melalui Kasi Intel Kejari Pessel, Dede Mauladi, S.H., menegaskan komitmen Kejaksaan dalam mendukung upaya penertiban kawasan hutan.
โKami siap berkoordinasi dengan seluruh instansi yang tergabung dalam Pokja Keamanan dan Ketertiban Satgas Penertiban Kawasan Hutan,โ ungkapnya.
Selain aspek penegakan hukum, Kejaksaan juga menekankan pentingnya edukasi, sosialisasi, dan pendekatan persuasif kepada masyarakat. Tim Satgas nantinya akan bertugas memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait aturan dan konsekuensi hukum dalam pemanfaatan kawasan hutan.
Dengan adanya koordinasi yang lebih kuat antara kepolisian, kejaksaan, dan instansi terkait, diharapkan upaya pelestarian kawasan hutan di Kabupaten Pesisir Selatan dapat berjalan lebih optimal dan terhindar dari ancaman perambahan ilegal serta konflik lahan. (rio)
Komentar