Mereka membahas teknis anggaran dan rencana perbaikan infrastruktur yang rusak akibat bencana, seperti jembatan.
Bupati Tanah Datar Eka Putra menegaskan, EWS menjadi elemen penting dalam mitigasi bencana, khususnya untuk wilayah rawan banjir bandang dan longsor.
“Sensor EWS ini akan memberikan sinyal peringatan ketika debit air melampaui batas aman, sehingga masyarakat bisa waspada dan segera mengungsi. Hal ini tentu saja dapat mengurangi potensi korban jiwa. Oleh karena itu, pemasangan EWS sangat penting,” ujarnya.
Untuk tahap kedua, Bupati menyebutkan beberapa lokasi aliran sungai yang menjadi prioritas pemasangan sensor EWS, seperti di Batang Sikakat, Batang Sabu, Batang Gadis, dan Batang Siririt.
“Untuk itu masyarakat yang tinggal di bantaran sungai untuk waspada terhadap potensi banjir bandang, terutama dengan kondisi cuaca saat ini yang tidak menentu,” ingat Eka Putra. (ant/rel)
Komentar