PADANG PANJANG, METRO–Semangat syiar Islam kembali terasa di Kota Padang Panjang melalui pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XLI-2024. Salah satu cabang lomba yang menarik perhatian adalah Lomba Kitab Standar yang digelar Sabtu (23/11) di Masjid Nurul Iman, Silaing Atas.
Lomba ini diikuti 20 peserta yang terdiri dari 10 laki-laki dan 10 perempuan. Mereka merupakan utusan dari Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ), yang terus berupaya menampilkan yang terbaik.
Penilaian dilakukan empat dewan hakim yang kompeten, yakni Syafrizal, yang merupakan dewan hakim dari tingkat provinsi, serta Ajisman, Zulkifli, dan Syafrianto.
Kriteria utama yang menjadi dasar penilaian dewan hakim, pertama menyangkut matan atau bacaan peserta. Kedua, kemampuan menerjemahkan kitab dan terakhir, wawasan peserta yang diuji melalui pertanyaan dari para dewan hakim.
Salah satu peserta lomba, Putri Melati, yang sebelumnya juga pernah berpartisipasi pada MTQ ke-40, mengungkapkan kebanggaannya dapat kembali mengikuti lomba ini.
“Saya sangat senang bisa berkompetisi lagi tahun ini. Semoga saya bisa memberikan yang terbaik dan mewakili Padang Panjang ke tingkat provinsi,” ujarnya.
Dengan suasana kompetisi yang sehat dan antusiasme yang tinggi, MTQ ke-41 ini menjadi wadah penting bagi para peserta untuk mengasah kemampuan sekaligus mendalami ajaran Islam. Tak hanya itu, ajang ini juga menjadi simbol persatuan dan semangat juang masyarakat dalam melestarikan nilai-nilai Al-Qur’an. (rmd)
Komentar