SIJUNJUNG, METRO–Pasangan nomor urut 1, Benny Dwifa Yuswir dan Irradattilah Calon Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung diprediksi menang telak mengungguli lawan pasangan Hendri Susanto dan Mukhlis di Pilkada Sijunjung 2024.
Hasil tersebut terungkap usai lembaga survei Liberte Institute merilis hasil survei pada H-5 menjelang waktu pemilihan yang akan dilaksanakan pada Rabu 27 November nanti.
Hasil survei itu menyatakan bahwa elektabilitas pasangan nomor urut 1 Benny-Radi unggul 65,2 persen dan Paslon nomor urut 2, Hendri Susanto- Mukhlis berada di angka 33,1 persen.
Sementara sisanya, 1,5 persen responden menjawab tidak tahu atau tidak jawab dan 0,2 persen memilih golput.
Untuk diketahui, Liberte Institute merupakan Iembaga survei resmi yang terdaftar di KPU Sumbar. Tergabung dengan Asosiasi Riset dan Opini Indonesia (Aropi).
Dengan menerapkan metode Random Sampling, Liberte Institute mengatakan akurasi hasil mencapai 95 persen dan margin of eror berada di angka 3 persen.
Survei dilakukan pada tanggal 7 hingga 14 November dilakukan pada delapan kecamatan yang ada, seluruh nagari dan seluruh jorong yang ada di Kabupaten Sijunjung, dengan jumlah responden sebanyak 1.200 orang.
“Untuk diketahui, kami lembaga survei independen dan tidak terhubung dengan kandidat atau pasangan calon manapun. Kami melakukan survei di berbagai daerah dan lembaga nasional,” tutur Direktur Eksekutif Liberte Institute, Indrayadi, M.Si.
Pihaknya menjelaskan, surveyor yang direkrut berasal dari kalangan yang memiliki jenjang pendidikan S1 dan S2. “Hasil survei yang kami sajikan bisa dipertanggungjawabkan, karena semuanya berbasis data dan hasil penelitian di lapangan,” terangnya pada, Jumat (22/11).
Liberte Institute juga mengatakan, Pasangan Incumbent Benny-Radi merupakan salah satu pasangan calon kepala daerah yang memiliki elektabilitas paling tinggi di Pilkada Sumbar 2024 kali ini.
“Hasil kami di lapangan, faktor tersebut didorong kuat dengan tingkat kepuasan masyarakat atas kinerja pemerintahan yang telah dilakukan selama ini, bahkan mencapai 73 persen,” ungkapnya.
Pasangan calon Benny Dwifa Yuswir dan Irradattilah di Pilkada Sijunjung tahun 2024 kali ini mengusung jargon “Lanjutkan”. Dengan bermodalkan 10 gabungan partai politik pendukung, Benny-Radi selaku incumbent dinilai menang telak dan memiliki elektabilitas paling tinggi.
Partai politik pendukung diantaranya, Golkar, Partai Gerindra, PPP, PAN, PKB, Partai Demokrat, Perindo, PDIP, PBB dan Partai Gelora.
Sedangkan pasangan Hendri Susanto dan Mukhlis mengusung jargon “Perubahan” dan didukung oleh gabungan partai politik yang terdiri dari PKS, Nasdem, Hanura dan Partai Ummat.
“Data yang kami sampaikan merupakan hasil survey real di lapangan. Namun, hasil yang pasti tentu didapatkan pasca pemungutan suara nanti. Pada hari pemilihan kita juga akan melakukan quick count (hitung cepat) untuk mengetahui hasil penghitungan suara pada 27 November nanti,” tambahnya. (ndo)
Komentar