Sukseskan Pemilu 2019, Kesbangpol Linmas Sosialisasi di 8 Kecamatan

SIJUNJUNG, METRO – Untuk mensukseskan Pemilu serentak tahun 2019, di Kabupaten Sijunjung, Kantor Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Sijunjung menggelar sosialisasi pemantapan pemilu serentak di 8 kecamatan. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan pemahamaman aparatur pemerintah dalam pemilu 2019 dan meningkatkan komunikasi politik antar sesama aparatur pemerintah dan masyarakat.
Kepala Kantor Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Sijunjung, Bobby Roes Pandi, melalui Kepala Seksi Bina Politik, Yan Hadian mengatakan, melalui kegiatan sosialisasi diharap Pemilu 2019 dapat berjalan dengan aman, kondusif, lancar sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Pihaknya juga menjelaskan bahwa Kantor Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Sijunjung telah melakukan sosialisasi sejak 11 Maret 2019 secara berkelanjutan.
“Alhamdallah kecamatan yang sudah dilaksanakan sosialisasi yakni, Kamang Baru, Sumpur Kudus, Tanjung Gadang, Lubuk Tarok dan Kupitan. Kecamatan IV Nagari dan akan berlanjut nantinya ke seluruh kecamatan,” tuturnya.
Sosialisasi itu dilaksanakan di Kantor UDKP Kecamatan Kupitan. Sosialisasi Pemantapan Pemilu Serentak tahun 2019 terhadap aparatur pemerintah kecamatan, nagari, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, organisasi wanita, ketua PPK dan Panwascam.
Sosialisasi itu turut dihadiri Dandim 0310/SS Letkol Inf Dwi Putranto, Kapolres Sijunjung, diwakili Kasat Intelkam Iptu Asrul Hendra, Camat Kupitan, Danramil, Kapolsek IV Nagari, Kepala Seksi Bina Politik Kantor Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Sijunjung, Ketua Panwaslu, KPU dan Walinagari se-Kecamatan Kupitan.
“Kita berharap seluruh elemen masyarakat turut serta mengawal dan mensukseskan pemilu pada April mendatang. Maka dari itu kita melibatkan seluruh pihak untuk memberikan sosialisasinya,” tambahnya. (ndo)

Exit mobile version