AGAM, METRO – Lebih dari 15.000 anggota majelis taklim dari 19 kabupaten dan kota se-Sumbar menggelar “Dakwah Wisata” di objek wisata Lawang Park Matur Kabupaten Agam, Minggu (3/3). Pada bulan ini, Kabupaten Agam diamanahkan BKMT Sumbar sebagai tuan rumah dalam kegiatan dakwah bulanan tersebut. Dalam acara tersebut di Hadir Bupati Agam Dr Indra Catri, Ketua BKMT Sumbar, Abdul Aziz, Ketua BKMT Kabupaten Agam, Ibu Vita Indra Catri, Ketua BKMT kabupaten dan kota se-Sumbar, Pegiat Pariwisata Sumbar, Muhammad Zuhrizul. Penceramah dihadiri dari Malaysia, Dr. H. Jafri Bin Abu Bakar Mahmud MA dan H. Murad Bin Abu Bakar, MA.
Bupati Agam Dr Indra Catri didampingi Ketua BKMT Agam, Ibu Vita Indra Catri, menyapa seluruh jamaah dengan menyalami dan melambaikan tangan. Bupati Agam mengucapkan selamat datang dan apresiasi atas semangat ibu-ibu BKMT untuk mengikuti dakwah Islamiyah yang bertajuk dakwah wisata.
“Selamat datang para tamu Allah SWT. Jauh-jauh datang dari pelosok untuk mengikuti dakwah ke Agam. Sungguh luar biasa, semoga diberkahi Allah SWT,” ujar Indra.
Pada kesempatan itu, bupati menyebutkan, bahwa aktivitas BKMT merupakan salah satu sumber inspirasi Kabupaten Agam dalam menggerakkan roda pembangunan yang berbasis dakwah dan ukhuwah.
“Apa yang dilakukan BKMT dipermanenkan di Kabupaten Agam. Bahwa dakwah dan ukhuwah menjadi nomor satu dari visi misi Kabupaten Agam. Oleh sebab itu, saya berharap pertahankan tradisi seperti ini. Karena, saling kunjung-mengunjungi akan memperkuat tali persaudaraan diantara sesama,” jelas Indra.
Ketua BKMT Provinsi Sumbar Abdul Aziz mengatakan, kegiatan wisata dakwah ini bertujuan untuk mempererat tali silahturahim diantara sesama anggota BKMT.
“Agenda ini kita laksanakan tiap tahunnya secara bergilir di seluruh kabupaten/kota. Hari ini, atas kesepakatan bersama kita laksanakan di Kabupaten Agam. Alhamdulillah, anggota yang hadir sangat banyak dan tumpah ruah.
“Sebagai organisasi besar, saya berharap untuk terus menjaga kekompakan diantara sesama, sehingga BKMT akan tetap eksis dan selalu menjadi pilar dan penerang dalam mensyiarkan ajaran Islam,” ujar Abdul Aziz.
Ia juga menjelaskan, atas semangat dan partisipasi BKMT yang selalu aktif sehingga kembali meraih sebagai BKMT terbaik di tingkat nasional.”Alhamdulillah semoga Allah SWT senantiasa memberkati setiap langkah kita,” kata Abdul Aziz.
Hal senada juga disampaikan Ketua BKMT Agam, Ibu Vita Indra Catri. Ia melaporkan, bahwa keberadaan BKMT Kabupaten Agam saat ini semakin dirasakan di tengah-tengah masyarakat.
“Hal ini bisa kita lihat dari setiap pertemuan bulanan yang dilakukan BKMT kecamatan dan nagari. Antusias masyarakat sangat luar biasa,” ujar Abdul Aziz.
Saat ini, dari 82 nagari di Agam, secara bertahap sudah membentuk permata BKMT yang eksistensinya merangkul keluarga dari tingkat bawah. (pry)