Kapolres Pessel Warning Anggotanya Tidak Backing Ilegal Logging, BBM dan Ilegal Mining

PESSEL METRO–Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Nurhadianyah S.I.K tegas menyampaikan pada jajaranya agar tidak menjadi backing. Dan terlibat Ilegal Logging, BBM, Ilegal Mining, Narkoba dan judi.

” Kita mintak pada seluruh anggota baik di Polres dan Polsek – Polsek agar tidak ikut dalam hal itu,” ungkap Kapolres Pessel.

Hal tersebut disampaikan saat kunjungan kerja ke Polsek Batang Kapas dan Polsek Sutera. Kemarin. Rabu (15/5/2024).

Selain itu juga, pada anggota nya tidak boleh menjadi makelar Kasus, karena ada kasus yang boleh di selesaikan dengan cara RJ (Restorative Justice) dan ada perkara yang tidak boleh di selesaikan dengan RJ (Restorative Justice).

” Bhabinkamtibmas harus menjalin hubungan kerja sama yang baik dengan wali Nagari seperti Tomas, Toga, Todat, Toda dan Bundo Kanduang,” ujarnya

Lebih lanjut, para Bhabinkamtibmas harus mengetahui daerahnya, seperti daerah-daerah Rawan bencana alam seperti banjir dan tanah longsor. Serta mengaktifkan kembali siskamling di nagari binaannya demi terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat yang efektif.

Dan, terakhir dalam arahan nya setiap anggotanya harus peka/tanggap terhadap suatu kejadian, seperti terjadinya laka lantas, dan laporan masyarakat, sebagaimana dalam tugas pokok polri sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat . ( Rio)

Exit mobile version