“Semoga dengan berbagai upaya, kebijakan dan program yang telah dilaksanakan selama ini, kita berharap, Kota Pariaman dapat lebih maju dan berkembang lagi, tentunya hal ini perlu dukungan dari semua pihak,” ungkapnya.
Dia juga menuturkan, bahwa prestasi tersebut akan dijadikan motivasi bagi dirinya dan jajaran pemerintahannya untuk menjadikan Kota Pariaman lebih baik, sehingga penyelenggaraan pemerintah daerah, tidak hanya sebatas memperoleh prestasi atau Penghargaa saja, namun benar-benar dapat dirasakan manfaatnya bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Kami berharap, dengan semangat kebersamaan, ayo kita bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab, untuk kemaslahatan masyarakat, sehingga tujuan kita bersama untuk peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat, dapat kita capai,” tandasnya mengakhiri. (efa)