TANAHDATAR, METRO–Partai Gerindra telah membuka pendaftaran, untuk Bacalon / wakil Gubernur, Bupati dan Walikota, hal ini disampaikan Sekretaris Gerindra Tanahdatar Novitra Kemala, siang ini dikantor partai tersebut.
Bagi kader Gerindra dan putra putri terbaik Tanahdatar, yang berminat silahkan ambil Formulir di Kantor DPC Gerindra Kabupaten / Kota, ajaknya.
“Kami memanggil putra putri terbaik Tanahdatar untuk maju sebagai Bacalonbup dan Bacalonwabup, daftarkan diri anda segera di partai Gerindra,” katanya. (ant)