Soal Bengkalai RSUD M Zein Painan, Kelanjutan Pembangunan Masih Misteri?

PESSEL, METRO – Keberadaan gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M Zein Painan berdiri atas tanah seluas kurang lebih 12 ribu hektar, di atas Bukit Kabun Taranak Pincuran Boga, Kecamatan IV Jurai masih menjadi pertanyaan masyarakat Pessel.
Pasalnya, gedung sarana kesehatan yang dibangun sejak Mei 2016 dengan dengan dana Rp96 miliar pinjaman dari pemerintah pusat Investasi Pemerintah (PIP) tersebut sampai saat ini belum ada kejelasan. Bahkan, kelajutan dari progres pembangunannya masih misteri.
Berdasarkan pantauan koran ini di lapangan Selasa (19/2), keberadaan bangunan RSUD M Zein ini seperti bangunan rumah yang tidak berpenghuni. Selain itu gedung itu sudah terlihat kusam.
Kemudian akses jalan yang awalnya telah dibuka menuju ke lokasi gedung rumah sakit tersebut, kini perlahan mulai ditumbuhi semak-semak belukar serta tumbuhan perdu. Di samping itu setiap pertemuan di hadapan media saat dikonfirmasi terkait kelanjutan pembangunan RSUD M.Zein Painan, Bupati Pesisir Selatan Hendrajoni selalu menegaskan Pemkab Pessel sampai saat ini belum bisa melanjutkan pembangunan gedung rumah sakit tersebut. Karena hingga kini segala persoalaan menjadi persyaratan belum lengkap. Selain itu juga soal kajian mendalam.
Kepala Dinas Pengelola Keuangan dan Aset Daerah ( DPPKAD) Kabupaten Pessel Syuhendri mengatakan, Pemkab Pesisir Selatan melalui Dinas DPPKAD Pessel telah melakukan pembayaran utang kepada pihak PIP sebesar Rp 32 miliar. Jumlah ini sesuai anggaran yang telah terpakai oleh Pemkab Pessel dalam kaitan pembangunan gedung RSUD M Zein Painan tersebut.
”Kita, telah angsur pertiga bulan sejak 2017 yang lalu, hingga 2018, jadi sudah dua periode. Sesuai dengan pokok pinjaman tersebut,” tegas Syuhendri.
Seperti yang dialnsir beberapa media yang ada di Pessel menyebutkan, sampai saat ini pembangunan RSUD M Zein Painan di kawasan perbukitan Kabun Taranak itu telah dihentikan untuk sementara. Bahkan untuk menentukan layak tidak layaknya bangunan RSUD M Zein Painan juga telah diturunkan tim ahli konstruksi sarang laba – laba ke Pessel. Dan pada saat itu keberadaan konstruksi gedung RSUD M Zein Painan telah mengalami pergeseran. Ditambah dengan faktor kondisi tanah di atas bukit tersebut. (rio)

Exit mobile version