Warga Tetap Khusyuk Tarawih Berjemaah dan Puasa, Meski dikepung lumpur

 

PESSEL METRO

Banjir dan longsor yang menerjang wilayah di Kabupaten Pesisir Selatan tidak menyurutkan warga untuk menyambut bulan suci Ramadhan. Salah satunya, dalam melaksanakan ibadah puasa, dan salat tarawih berjemaah.

Walaupun harus menempuh lumpur yang masih melekat menuju tempat ibadah.

Warga terdampak banjir dan longsor di daerah Batu Balah, Langgai Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan juga menumpang ke Masjid tetangga. Karena Masjid di lokasi tersebut rusak terdampak banjir.

Nur juga bercerita sangat senang dalam menyambut Ramadan. Apalagi pihaknya masih dapat menyelenggarakab salat tarawih berjamaah, meskipun dalam keadaan banjir. Sebab, Ramadhan menurutnya adalah bulan suci Ramadhan.

Sementara itu seorang warga, Asnawi bercerita puasa ditengah pasca banjir dan longsor terjadi di wilayahnya.

Ia berharap, banjir yang merendam rumahnya agar tidak terjadi lagi di tahun selanjutnya. Sehingga dirinya dapat melaksanakan ibadah puasa dengan khusyuk, tanpa harus mengungsi ke tenda pengungsian.

“Banjir ini merupakan banjir terparah. Dan berharap kejadian ini tidak terulang kembali,” harapnya. (Rio)

Exit mobile version