Dalam peringatan HAB tersebut harapan dan tekad dapat mencurahkan pengabdian kepada seluruh umat beragama. Menag meminta ASN Kemenag untuk terus meningkatkan semangat pengabdian dan perjuangan segala cita dibentuknya Kementerian Agama.
Dalam kesempatan tersebut Yaqut mengharapkan agar dalam momentum HAB Kemenag ke 78 itu ASN Kemenag mampu meningkatkan layanan kepada masyarakat.
Sesuai dengan tema yang diusung pada HAB Kemenag ke 78 yakni “Indonesia Hebat Bersama Umat” bermakna untuk bersama umat menuju Indonesia yang hebat, memberikan layanan yang baik kepada seluruh umat beragama.
Menag Yaqut mengajak ASN Kemenag untuk mewujudkan birokrasi yang melayani umat dengan senang hati, riang gembira dan penuh pengabdian. Jadikan layanan umat panggilan hati. Selanjutnya Yaqut juga meminta agar ditahun politik ini ASN Kemenag mampu menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat. (ant)
Komentar