AGAM, METRO – Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Agam, kembali anggarkan Rp 3,7 miliar untuk melanjutkan pembangunan Objek Wisata Linggai, Kecamatan Tanjung Raya. Kepala Disparpora Agam, Erniwati di ruangan kerjanya, Jumat (18/1) mengatakan, anggaran itu bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Rp1,9 miliar dan APBD Rp1,8 miliar. Pembangunan ini merupakan tahun ketiga.
“Banyak yang harus kita persiapkan untuk Wisata Linggai ini, seperti pembangunan pagar, mushalla, parkir dalam, gazebo, jalan pedestrian dalam kawasan, taman dan lainnya,” sebut Erniwati.
Menurutnya, hingga saat ini pembangunan baru mencapai 40 hingga 50 persen. Direncanakan Linggai akan dijadikan sebagai lokasi Festival Pesona Danau Maninjau berskala nasional pada 2020 mendatang.
Dengan demikian, pihaknya berupaya jelang iven berskala nasional itu dimulai, Wisata Linggai sudah bisa dimanfaatkan sebagai lokasi pelaksanaan sekaligus dipromosikan pada wisatawan.
“Kita akan minta bantu pada DPUTR Agam untuk membangun jalan lingkar menuju objek wisata. Karena lokasi diluar kawasan, kita tidak bisa membangunnya,” kata Erniwati.
Kabid Pengembangan Destinasi Disparpora Agam, Atriswan menambahkan, pembanguna
n sudah dilakukan sejak 2017 dengan master plan baru. Di sini pengunjung nanti bisa menikmati view Danau Maninjau, pulau bangau, perbukitan selingkar danau dan juga dapat berfoto di branding.
Namun pihaknya akan berkoordinasi dengan camat, wali nagari dan jorong terkait keramba yang berada di kawasan wisata Linggai untuk dapat dibersihkan. Apabila Linggai telah selesai tidak ada lagi keramba di sekitarnya.
“Jika di kawasan wisata linggai seteril dari keramba, kita juga bisa bentuk wisata air di danau tersebut,” ujar Erniwati. (pry)