Dishub Sumbar Gelar Survei Pelayanan Jasa Angkutan Jalan

SURVEI JASA ANGKUTAN— Kepala Dishub Sumbar, Heri Nofiardi berfoto bersama petugas dan pengemudi AKAP.

PADANG, METRO–Hari ini, Sabtu (16/7) Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) mulai melakukan survey berupa pengumpulan dan analisis database pelayanan jasa angkutan jalan di Provinsi Sumbar. Kepala Dishub Provinsi Sumbar, Heri Nofiardi me­ngungkapkan, survey yang dilaksanakan hingga Senin, (18/7) ini, tujuannya untuk menilai dan menganalisis kinerja pelayanan angkutan umum. Penilaian salah sa­tunya, apakah jumlah armada yang beroperasi sesuai dengan jumlah yang diizinkan?

Survey juga untuk mem­peroleh data apakah ke­tersediaan kendaraan dan layanan trayek masih mencukupi? Atau perlu penambahan kendaraan pada tra­yek yang dilalui? Selain itu juga faktor penumpang (load factor).

“Karena sudah tiga ta­hun tidak dilaksanakan ka­re­na Covid-19, survei ini sangat penting  agar pela­yanan angkutan penum­pang berjalan maksimal. Survey ini juga sangat pen­ting bagi perusahaan da­lam rangka menganalisa kondisi pelayanannya saat ini,” ungkap Heri, Jumat (15/7).

Heri juga mengingatkan kepada seluruh sopir ang­kutan penumpang, bahwa survey ini dilaksanakan bukan untuk pemeriksaan trayek dan penumpang. Tetapi untuk memperoleh data.

Survey dilaksanakan de­ngan menggunakan metode statistik dengan menghitung dan mencatat penumpang yang berada di dalam kendaraan pada wak­tu tertentu.

Survey dilakukan bagi setiap kendaraan yang melewati pos-pos yang telah ditetapkan. Yakni, di Pa­dang Luar Kabupaten A­gam, Bukit Surungan Kota Padang Panjang, Toboh Gadang, Kabupaten Pa­dang Pariaman.

Suvey juga dilaksanakan di Lubuk Selasih Kabupaten Solok, Barung-ba­rung Belantai, Kabupaten Pesisir Selatan, Ngalau Ko­ta Payakumbuh, Gulai Ban­cah Kota Bukittinggi, Kubu Kerambil Kabupaten Tanah Datar, Pandan Ujung, Kota Solok  “Pengambilan data dilaksanakan selama satu hari penuh yang dibagi dalam tiga shift, selama tiga hari. Mulai tanggal 16 hingga 18 Juli 2022,” terang Heri.

Shift pertama dilaksanaan pukul 7.00 WIB hingga 15.00 WIB, shift kedua (15.00 WIB hingga 23.00 WIB) dan shift ketiga (23.00 WIB hingga 7.00 WIB).

Target dari survey yang dilaksanakan, yakni, bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), Antar Jem­put Antar Provinsi (A­JAP), Antar Jemput Dalam Provinsi (AJDP) dan bus pariwisata.(fan)

Exit mobile version