KB Metode Operasi Wanita Meningkat

PDG.PARIAMAN, METRO – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Padangpariaman bekerja sama dengan BKKBN Sumatera Barat dalam melaksanakan pelayanan KB Metode Operasi Wanita (MOW).
”Dalam kerja sama ini kita difasilitasi RSUD Padangpariaman dalam melakukan pelayanan KB Metode Operasi Wanita (MOW). Allhamdulillah akseptor warga yang ber-KB terus meningkat,” kata Kepala Dinas PPKB Padangpariaman Yutiardi Rivai, kemarin.
Pelayanan KB Metode Operasi Wanita (MOW) dan Metode Operasi Pria (MOP) dalam rangka mewujudkan pelayanan KB gratis kepada masyarakat di Padangpariaman. “Ini adalah sebuah bentuk komitmen Pemkab Padangpariaman mewujudkan pelayanan gratis kepada masyarakat khususnya soal KB,” ujarnya.
”Kegiatan ini sangat perlu untuk terus di sosialisasikan untuk menarik peminat masyarakat terka-it program ini. Kita berharap dengan kerja sama bersama RSUD Padangpariaman layanan KB sistem MOW ini kepada masyarakat terus meningkat dan ini merupakan sebuah solusi agar masyarakat semakin tahu tentang program KB,” ujarnya.
Metode Operasi Wanita (MOW) ialah mengikat sel telur sehingga tidak bisa di buahi oleh sel sperma, begitu juga dengan Metode Operasi Pria (MOP), sel sperma dibuat kanalisasi sehingga sel sperma tidak bisa membuahi sel telur. ”Kita berharap semua pihak mendukung kegiatan ini untuk kesuksesan program KB di Padangpariaman,” tandasnya. (efa)

Exit mobile version