Unand Masuk 7 PTN Paling Diminati di Indonesia

PADANG, METRO
Universitas Andalas (Unand) menjadi 7 Perguruan Tinggi Negeri (PTN)  yang paling diminati di Indonesia pada tahun ini. Pada penerimaan mahasiswa baru ini Unand menerima 6.047 orang mahasiswa. Selasa (4/8), seluruh mahasiswa baru mengikuti upcara di Auditorium Kampus Unand Limau Manih. Mereka terdiri dari 289 mahasiswa D3, 4.916 mahasiswa S1, 717 mahasiswa S2 dan 125 mahasiswa S3.
”Penerimaan mahasiswa Unand tahun 2015 dilakukan dengan seleksi ketat. Untuk program S1 melalui jalur SNMPTN mendaftar sebanyak 66.273 orang, sementara yang diterima hanya 2.379 orang. Begitu juga untuk S1 jalur SBMPTN. Dari 54.060 orang  yang mendaftar yang diterima hanya 2.625 orang. Unand mempunyai angka keketatan yang masuk tinggi di Indonesia yang bisa ditembus oleh orang-orang berprestasi dan terbaik,” sebut Rektor Universitas Andalas Werry Darta Taifur di hadapan mahasiswa
Mahasiswa yang mendaftar masuk Program Pasca Sarjana juga mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Dengan begitu, ia berkeyakinan dalam dua tahun ke depan jumlah mahasiswa Pasca Sarjana Unand akan mencapai 5.000 orang. Ia juga menambahkan, Prodi Manajemen menjadi yang paling diminati melalui jalur SNMPTN. Peminatnya sebanyak 5.198 orang dan yang diterima sebanyak 67 orang. Hukum berada diurutan kedua dengan peminat 4.592 orang dan yang diterima sebanyak 200 orang. Sementara untuk urutan ketiga, program studi Akuntansi dengan peminat 3.485 orang dan yang diterima sebanyak 66 orang.
”Pada jalur SBMPTN, Prodi Hukum paling diminati dengan peminat 3.363 orang dan yang diterima sebanyak 220 orang. Manajemen diurutan kedua dengan peminat 3.116 orang dan yang diterima sebanyak 71 orang. Sementara diurutan ketika diminati itu yakninya, Pendidikan Dokter dengan peminat 3.086 orang dan yang diterima sebanyak 127 orang,” jelasnya.
Sehubungan dengan upacara penerimaan mahasiwa baru tahun 2015, Werry Darta Taifur mengungkapkan, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Mungkin sepanjang sejarah Unand, penerimaan mahasiswa baru dengan upacara memakai baju kebesaran akademik oleh seluruh jajaran pimpinan Unand ini menjadi yang perdana dilakukan.
”Pada upacara penerimaan mahasiswa baru ini juga disertai dengan orasi ilmiah. Ini  juga untuk pertama kali sepanjang sejarah Unand. Upacara penerimaan mahasiswa baru seperti ini adalah standar yang berlaku di perguruan tinggi maju di Indonesia seperti ITB, UI, UGM dan lain-lainnya,” terangnya.
Menurutnya, upacara penyambutan seperti hari ini dalam rangka memberi penghargaan dan pengharapan yang besar kepada seluruh mahasiswa baru agar bisa berprestasi gemilang di masa mendatang.
”Orasi ilmiah sengaja disampaikan kepada DR. Eng. Ilhamdi Rusdi, ST., MT. Dalam usia relative muda ia sudah mendapat gelar doktor dari perguruan tinggi yang mempunyai reputasi di Jepang. Penampilan DR. Eng. Ilhamdi Rusdi, ST., MT agar menjadi motivasi mahasiswa baru Unand untuk dapat berprestasi  lebih tinggi lagi,” ujarnya.
Sehubungan dengan kegiatan BAKTI yang baru dimulai kemarin, ia menyebutkan hal itu merupakan bahagian penting dari rangkaian kegiatan yang harus diikuti oleh setiap mahasiswa baru Universitas Andalas. Pada masa Bakti ini mahasiswa-mahasiswa baru Unand ini akan diperkenalkan dengan berbagai hal yang merupakan bagian dari kehidupan kampus.
“Saya meminta kepada panitia, Wakil Dekan III untuk mengawasi secara maksimal pelaksanaan BAKTI sesuai dengan aturan yang berlaku dan menjamin tidak ada terjadinya tindakan kekerasan di kampus ini oleh siapapun juga. BEM, kelembagaan dan unit kegiatan mahasiswa dan mahasiswa  senior juga diminta agar melaksanaan pembinaan dan orientasi dengan menjunjung tinggi norma akademik dan etika yang dijunjung secara universal,” tutupnya. (cr8)

Exit mobile version