MENTAWAI, METRO–Kapolres Kepulauan Mentawai, AKBP Rory Ratno menanam mangrove di Pantai Mapaddegat, Desa Tuapejat, Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai. Senin, (20/1). Kegiatan penanaman 100 batang mangrove itu diselenggarakan Nusa Tebbai Mentawai.
Kapolres Mentawai, AKBP. Rory Ratno pada sambutannya menyampaikan, manfaat mangrove bagi lingkungan. Magrove dapat menyerap karbon dioksida (CO2) dari atmosfer. Selaim itu mangrove mampu menjadi filter air dan udara.
“Magrove ini mampu menjadi filter. Filter apa, filter terhadap apabila ada kotoran minyak, luar biasa manfaatnya,” ucap Rory Ratno.
Dikatakannya, manfaat mangrove terhadap lingkungan yaitu mampu mencegah abrasi. Pihaknya, sangat mendukung kegiatan tersebut. Apalagi kegiatan menyangkut dengan lingkungan.
“Saya peduli, jatuh cinta dengan Mentawai, saya sayang dengan Mentawai, walaupun saya baru satu tahun di Mentawai,” tambahnya.
Untuk itu kepada masyarakat agar tetap selalu menjaga lingkungan di Kepulauan Mentawai. Selanjutnya kepada Nusa Tebbai Mentawai agar melibatkan seluruh unsur di Mentawai.
Komentar