Polres Gelar Apel Gelar Pasukan

PARIAMAN, METRO – Menjelang kampanye terbuka dan pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2019 yang akan berlangsung pada 17 April 2019 mendatang, Kepolisian Resort (Polres Pariaman) lakukan kegiatan apel gelar pasukan untuk perkekuatan bersama TNI, Satpol-PP, Damkar, BPBD dan Linmas serta gerakan Pramuka Kota Pariaman, kemarin.
Apel yang dipimpin langsung Kapolres Pariaman AKBP. Andry Kurniawan tersebut disaksikan langsung Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin bersama jajaran Forkopimda Pariaman.
Sebelum apel dimulai, Kapolres, Wawako dan Forkopimda lakukan pengecekan kesiapan pasukan tersebut.
Dalam amanat Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan RI, Wiranto, yang dibacakan Kapolres Pariaman mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan penyelenggara Pemilu 2019 dan kesiapan Aparat keamanan dalam mengamankan penyelenggaraan Pemilu 2019.
Lebih lanjut, dalam pidato tersebut menghimbau seluruh masyarakat untuk tidak main-main dalam memilih pemimpin. Dikatakan bahwa pemimpin yang ditunjuk adalah pemimpin yang menentukan nasib Bangsa Indonesia lima tahun ke depan.
“Lima tahun ke depan nasib bangsa ini ditentukan oleh bagaimana si pemimpin itu, yang dipilih itu, ini tidak main-main, karena pembangunan yang berkesinambungan akan sangat diperlukan untuk kamajuan Bangsa ini dan untuk mensejahterakan masyarakat indonesia,” ujar AKBP. Andry Kurniawan dalam pidato tersebut.
Katanya, juga menerangkan tentang pentingnya persatuan karena merupakan kunci bangsa Indonesia untuk bisa membangun. Dikatakan, bangsa Indonesia harus bersyukur bahwa para pendahulu bangsa telah mengembangkan Bhineka Tunggal Ika, beragam tapi satu. Itulah yang memperkuat negeri kita untuk terus membangun sampai sekarang ini.
Sementara itu, Wawako Mardison Mahyuddin usai apel tersebut mengatakan Pemko Pariaman sangat memberikan apresiasi kepada jajaran Polres Pariaman, Kodim 0308 Pariaman, Satpol PP dan Damkar serta umumnya masyarakat Pariaman yang telah mampu menjaga keamanan dan kenyamanan dalam berbagai pesta demokrasi yang diadakan sebelumnya.
”Seperti sewaktu Pilkada 2018 tahun lalu, yang berjalan lancar, aman dan damai berkat seluruh dukungan seluruh pihak ini, dan hendaknya dalam Pemilu 2019 ini juga didapat situasi yang demikian bahkan lebih nyaman, aman dan terkendali lagi daripada yang sebelumnya,” singkat Mardison. (efa)

Exit mobile version