Yosrizal Terpilih jadi Ketua LPM Kelurahan Rawang

Yosrizal terpilih sebagai ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Rawang untuk periode 2020 – 2023 pada pemilihan yang dilaksanakan pada Minggu (15/3) di Palanta Mediasi Rawang (samping SD Teluk Bayur) Kecamatan Padang Selatan.

Musyawarah pemilihan langsung dibuka oleh Lurah Rawang, Andi Amir dan dihadiri tokoh masyarakat Padang Selatan Amril Amin,S.AP yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Padang.

Ketua panitia pemilihan, Syaiful mengatakan kegiatan Ppnitia pemilihan dengan nama Tim 17 memilih ketua LPM Periode 2020 – 2023 semua syarat dipenuhi oleh calon untuk nomor urut 1 Herman K dan nomor urut 2 Yosrizal.

“Kegiatan aman, tentram dan lancar. Yosrizal mendapatkan 119 suara sementara itu Herman K mendapat 112 suara, suara tidak sah 28,” ujar Syaiful.

Mewakili pemuda Rawang, Zurianto didamping Hengki mengucapkan selamat atas terpilihnya Yosrizal. Ia meng ucapan terima kasih kepada Amril Amin, S.AP yang memberi arahan dan motivasi pada acara pemilihan. Sehingga kegiatan ini berjalan lancar secara demokrasi.

“Serta kita ucapkan terima kasih juga kepada PT Semen Padang dan lainnya,” tukas Zurianto.

Ketua LPM terpilih, Yosrizal mengatakan, LPM sebagai mitra kelurahan dalam perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian pembangunan, menuju kemandirian masyarakat/pemberdayaan masyarakat.

“Dengan terpilihnya kami sebagai ketua LPM dengan pemilih yang sangat demokratis, kami sangat bermohon mari kita sama –sama membangun Kelurahan Rawang yang lebih baik. Kita sebagai LPM siap bersinergi dalam membangun Rawang,” terangnya.

Lurah Rawang Andi Amir mengatakan, LPM sebagai lembaga perwakilan masyarakat ditingkat kelurahan harus mampu mengali nilai–nilai potensi di masyarakat untuk bisa menjadi ujung tombak dalam kegiatan kemasyarakatan. LPM harus memaksimalkan peranan RT/RW agar maksimal bekerja sehingga mendukung pembagunan di kelurahan.

“Dalam pemilihan LPM dijadikan sesuai dengan aturan yang ada dan kita laksanakan dengan jujur dan adil sesuai dengan perda kepada masyarakat untuk selalu jaga persatuan dan kesatuan,” bebernya.

Tokoh masyarakat Padang Selatan, Amril Amin,S.AP berharap kepada ketua LPM terpilih bisa bekerjasama dengan semua pihak untuk kemajuan Kelurahan Rawang. Ia memberikan apresiasi dan dukungan kepada pengurus yang baru semoga ke depannya Rawang makin maju. (**)

Exit mobile version