“Jadi mudah-mudahan, masyarakat berdoa segera terealisasi, 1 lagi Pak, sebenarnya ini cuma nambah tiang listrik di satu jalan, mohon dibantu Pak masyarakat kita,” lanjut Anisa.
Merespons permintaan Andre dan Anisa, Adi Priyatno memastikan PLN segera menindaklanjuti aspirasi warga Dharmasraya. Dia akan memerintahkan karyawannya di Sumbar untuk mengecek langsung lokasi desa untuk segera memasangkan gardu listrik tersebut.
“Terima kasih kedatangan Pak Andre, Wakil Ketua Komisi VI, juga Ibu Bupati yang berkenan hadir di kantor ini dalam rangka usulan listrik masuk desa, ini tentunya segera akan kita tindaklanjuti di lapangan,” kata dia.
“Teman-teman di Padang segera survei, nanti ke lokasi, dan survei detailnya nanti kami pelajari, tentunya segera kami laksanakan listrik masuk desa ini yang memang menjadi tugas kamis, ditugaskan oleh negara kepada PLN,” timpalnya. (*)
Komentar