PADANG, METRO–Gabungan UMKM Kota Padang akan menggelar Festival Kulek-Kulek di Lapangan Apeksi Balai Kota Aia Pacah, Kota Padang, pada 14-16 Februari mendatang.
Ketua panitia Festival Kulek Kulek Rima Noviana, mengatakan bahwa Festival Kulek-Kulek bertujuan untuk membantu UMKM tumbuh dan berkembang lebih cepat dengan menarik lebih banyak konsumen.
“Pelaku UMKM di Kota Padang harus semakin maju. Oleh karena itu, kita tidak bisa terus bergantung pada pemerintah dan harus lebih aktif memasarkan produk sendiri,” ujar Rima Noviana.
Festival ini akan menghadirkan berbagai produk unggulan UMKM, terutama di sektor kuliner.
“Kota Padang memiliki banyak produk makanan dengan cita rasa yang telah diakui secara lokal, nasional, hingga internasional. UMKM kita semakin kreatif dalam mengolah produk baru sehingga lebih variatif dan inovatif,” tambah Rima.
Selain makanan, Festival Kulek-Kulek juga menampilkan produk fashion dan jasa yang dapat ditemukan di 100 stan yang tersedia.
Komentar