Awal Juni, 12 Bus Baru Trans Padang Koridor 2 Mengaspal

Ances Kurniawan Kadishub Kota Padang

IMAM BONJOL, METRO–Bus baru Trans Padang koridor 2 yang melintas dari Bungus ke Pasar Raya  Padang dan sebaliknya akan segera beroperasi pada bulan Juni 2024.

Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Padang, Ances Kurniawan. “InsyaAllah di awal bulan Juni ini. Menggunakan karoseri Gunung Mas, sama dengan bus Trans Padang koridor 3,” kata Ances, Minggu (26/5).

Berbeda dengan koridor lainnya, Trans Padang koridor 2 akan berjumlah 12 unit. Bus baru tersebut akan beroperasi setiap hari dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

“Tarifnya jauh atau dekat Rp3.500 untuk umum dan Rp1.500 untuk pelajar. Sejauh ini belum ada penyesuaian ulang tarif,” katanya.

Sebelumnya, bus Trans Padang koridor 2 beroperasi menggunakan armada sementara demi mengakomodir kebutuhan masyarakat yang hendak bepergian.

Pengoperasian Trans Padang koridor 2 dan 3 pada saat itu diresmikan langsung oleh Wali Kota sisa masa jabatan 2019-2024, Hendri Septa pada November 2023 lalu. (brm)

Exit mobile version