Ketua Forikan Padang Pamit, Anak Harus Gemar Makan Ikan!

PAMITAN— Istri Wali Kota Padang yang juga Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan), Ny Genny Hendri Septa, berpamitan saat Lomba Masak Serba Ikan yang digelar di Pantai Purus Padang, Kamis (2/5).

PADANG, METRO–Masa jabatan Wali Kota Padang berakhir tanggal 13 Mei. Istri Wali Kota Padang yang juga Ketua Forum Pe­ning­katan Konsumsi Ikan (Forikan), Ny Genny Hendri Septa, berpamitan saat Lom­ba Masak Serba Ikan yang digelar di Pantai Purus Padang, Kamis (2/5).

“Hari ini akan jadi ke­nangan terdiri buat saya, sa­ya pamit,” kata Ny Genny Hendri Septa.

Saat itu, Ny Genny mendapat bunga dari ibu-ibu kecamatan. Sambil di­per­dengarkan lagu “Bun­da” yang dipopulerkan oleh­ Melly Goeslaw, selu­ruh ibu-ibu menyerahkan bu­nga mawar kepada Ny Genny.

“Hari ini saya dapat bunga, saya ucapkan teri­makasih,” kata Ny Genny.

Saat itu juga istri wali kota berpesan kepada se­luruh pengurus Forikan dan masyarakat untuk te­tap terus melanjutkan per­juangan. Bagaimana nan­tinya anak-anak Kota Pa­dang dapat cerdas de­ngan terus mengonsumsi ikan.

“Ayo warga Kota Pa­dang, mari menjadi kota yang cinta ikan, makan ikan agar sehat dan cerdas,” ajaknya.

Di kesempatan itu Ny Genny juga menyam­pai­kan maaf atas salah dan khi­laf selama ini. Serta me­mohon dukungan agar te­tap bersama dan ber­temu lagi di kesempatan nanti. (brm)

Exit mobile version