Pemko Pa­dang Siapkan Solusi Baru Penanggulangan Sampah

TPA OVERLOAD— Pemko Padang memperkirakan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Aiadingin, Kecamatan Kototangah akan overload pada 2026 nanti.

AIE PACAH, METRO–Pemerintah Kota Pa­dang akan mencarikan so­lusi baru penanganan sam­pah di Kota Padang. Wakil Wali Kota Padang langkah ini perlu dilakukan karena Tempat Pem­buangan Akhir (TPA) Padang diperkirakan overload pada 2026 nanti.

Menurutnya, langkah pertama membangun bank sampah di setiap RT RW di Kota Padang sudah dige­rakan dan masih berlanjut. “Bank Sampah diper­ki­ra­kan mampu mengurangi sam­pah maksimal sekitar 100 ton per hari,” kata Ekos Albar, Minggu (14/1).

Ia menambahkan langkah lainnya dengan membangun teknologi Reduce Derived Fuel (RDF) di TPA Air Dingin. Bantuan pemerintah pusat ini mampu me­nge­lola sampah kapasitas 200 ton per hari.

“Kita masih menunggu lelang dari kementerian,” kata Ekos Albar.

Dijelaskannya, hasil pem­bakaran sampah akan dipergunakan oleh PT Semen Padang menjadi bahan ba­kar pengganti batu bara. Namun pembangu­nan RDF ini diperkirakan paling cepat selesai pada akhir 2025.

“Kapasitas RDF ini mam­­pu menyedot sampah 200 ton per hari,” katanya.

Ekos Albar menambahkan, selain itu, Pemko Pa­dang tengah mengkaji se­jumlah peralatan baru untuk menangani sampah di Padang. (brm)

Exit mobile version