BUNDO KANDUANG, METRO – Ratusan kader PAUD se-Kota Padang mengikuti bimbingan teknis di Axana Hotel Padang, Senin (26/11). Melalui bimtek ini diharapkan kualitas PAUD semakin meningkat.
Acara ini dibuka oleh Bunda PAUD Kota Padang, Harneli Mahyeldi. Selain itu juga hadir sejumlah narasumber.”Kita berharap PAUD kita ke depannya berkualitas, sehingga menghadirkan anak-anak yang cerdas dan pintar,” sebut Harneli didampingi Kepala Dinas Pembedayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk serta KB Kota Padang, Heriyanto Rustam.
Heriyanto menyebutkan, ada banyak harapan yang disematkan melalui acara tersebut. Yakni, terwujudnya penguatan kelembagaan PAUD, terciptanya inovasi-inovasi PAUD melalui karya nyata, terpenuhinya hak anak di bidang pelayanan pendidikan. Sementara tujuan utamanya adalah mengembangkan Kota Padang sebagai kota layak anak.
“Kita menginginkan semua PAUD terintegrasi di Kota Padang benar-benar berkualitas. Makanya SDM pengelolanya kita latih terus menerus,” sebut Heriyanto lagi. Selain kader PAUD, bimtek tersebut juga menghadirkan Kasi PM kecamatan sebagai peserta. (tin)
Komentar