Indonesia Best Brand Award 2024, JNE Raih Penghargaan Kategori Jasa Pengiriman Terbaik

penghargaan --sebagai brand terbaik JNE dianugerahi penghargaan sebagai brand terbaik dalam Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2024 untuk kategori Jasa Pengiriman.

JAKARTA, METRO–Menginjak usia 34 ta­hun pada tanggal 6 November 2024, JNE dianugerahi peng­hargaan sebagai brand terbaik dalam Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2024 untuk kategori Jasa Pengiriman.

Mengangkat tema Orchestrating Adaptive Marketing Strategy to Become the Great Brand in the Di­gital Era, acara ini diselenggarakan oleh SWA Media Group yang berkolaborasi bersama MARS Indonesia Digital di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat (6/11).

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kemal E Gani, selaku Group Chief Editor Majalah SWA  di­dampingi Sudjatmaka selaku Wakil Pimpinan Umum Majalah SWA dan Aryono Kurnianto selaku Research Directors MARS Indonesia Digital yang diterima secara langsung oleh Kurnia Nugraha selaku Media Com­munication Department Head JNE.

IBBA 2024 merupakan bentuk apresiasi kepada perusahaan atau brand yang telah berkembang dan berhasil membangun serta mempertahankan reputasi terbaiknya. A­cara ini juga berfungsi sebagai wadah yang efektif dan re­ferensi penting bagi perusahaan, mitra, serta pe­langgan untuk mendukung interaksi bisnis demi keberlanjutan dan per­kem­bangan perusahaan.

Kurnia Nugraha, selaku Media Communication Department Head JNE mengungkapkan rasa syukur atas penghargaan istimewa ini. “Mewakili seluruh karyawan dan manajemen JNE, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada SWA Media Group atas penghargaan sebagai brand terbaik da­lam Indonesia Best Brand Award 2024.

Penghargaan ini juga menjadi hadiah yang istimewa bagi JNE menjelang ulang tahunnya yang ke-34 pada 26 November mendatang. Ini adalah bukti nyata bahwa JNE berhasil membangun hubungan yang kuat dengan pelanggan dan telah menjadi ba­gian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia.”

Dalam setiap menja­lankan berbagai proses bisnis JNE selalu menerpakan prinsip Berbagi, Memberi dan Menyantuni dan semangat “Connecting Hap­piness”. Makna dari prinsip tersebut  dapat memberikan manfaat bagi kehidupan banyak orang, karyawan mau pun ma­syarakat Indonesia.

Hal ini diwujudkan de­ngan program kolaborasi yang telah diselenggarakan untuk masyarakat luas sebagai dukungan nyata di bidang sosial, olahraga, budaya, sampai dengan program acara edukatif untuk pemberdayaan komunitas maupun UMKM. (*/hsb)

Exit mobile version