MAN 1 Padang Pariaman Wajibkan Siswa Ciptakan Karya Ilmiah

UNTUK menciptakan Madrasah berbasis risert, Siswa Madrasah Aliah Negeri (MAN) 1 Padang Pariaman wajibkan siswanya hasilkan karya tulis sebagai syarat lulus di sekolah itu.
Hal ini disampaikan oleh Kepala sekolah MAN 1 Padang Pariaman Marizon di Padang Pariaman, baru-baru ini. Ia menyampaikan program wajib untuk menciptakan karya tulis itu akan diterapkan mulai tahun ini.
“Untuk tamatan tahun ini kita telah mewajibkan seluruh siswa untuk menghasilkan karya ilmiah, jika tidak memiliki kaya ilmuah maka belum bisa tamat, sama halnya dengan skripsi bagi seorang mahasiswa,” katanya.
Untuk mengasah kemampuan siswanya dalam menulis dan melakukan penelitian, pihaknya telah menjalin kerja sama dengan beberapa perguruan tinggi di Sumbar.
“Kami telah melakukan beberapa kerja sama dengan kampus dalam hal penelitian, tentu ini akan munjang siswa dalam menciptakan karya ilmiah,” katanya.
Marizon juga menyampaikan, untuk saat ini sudah ada beberapa siswanya yang telah sukses menghasilkan karya tulisnya. Bahkan ada beberapa siswa yang telah ikut untuk lomba karya ilmiah tingkat nasional beberapa waktu lalu.”
Saya akan membuat Madrasah berbasis riset, dan siswa saya kemaren juga sudah meraih prestasi dengan memenangkan perlombaan karya tulis di UNP oleh sebab itu saya bersama rekan-rekan guru lebih terpacu lagi untuk mengembangkan potensi murid di bidang penulisan”. Ujar Marizon. (*/mil)

Exit mobile version