Gebyar TdS, Pemkab Solok Padukan Kegiatan

Gusmal: Ajang Promosikan Potensi Pariwisata yang Dimiliki
DALAM Iven Tour de Singkarak (TdS) daerah Kabupaten Solok terbilang aktif untuk kesuksesan helat balap sepeda wisata yang disebut-sebut bertaraf Internasional itu. Dan setiap pelaksanaan TdS, daerah Kabupaten Solok dinilai sukses dalam pelaksanaan sebagai salah satu daerah yang menjadi tuan rumah.
Dalam mewarnai pelaksanaan TdS tahun ini, daerah Kabupaten Solok pun mencoba memadukan beberapa kegiatan. Menyemarakkan alek TdS, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok menggelar sejumlah rangkaian lomba dalam Gebyar TdS 2018.
Menjelang pelaksanaan Star pada Etape 3 yang dipusatkan di kawasan Dermaga Danau Singkarak, rangkaian lomba sudah digelar demi memberikan sajian hiburan bagi masyarakat. Dimulai dengan pembukaan secara resmi oleh Bupati Solok H. Gusmal, salah satu kegiatan yang mewarnai TdS yakni senam massal TdS 2018.
Kadis Pariwisata dan kebudayaan Kabupaten Solok, Yandra menjelaskan, dengan dibukanya rangkaian kegiatan Gebyar TdS 2018 maka dimulai pelaksanaan beberapa even untuk meramaikan suksesnya satu dekade pelaksanaan TdS 2018 di Kabupaten Solok.
”Lomba senam massal, jingle TdS, lomba lari 10 K dan funbike menjadi rangkaian kegiatan dalam menyemarakkan Tds. Untuk senam massal dan jingle Tds telah dilangsungkan bersamaan dengan launching Gebyar TdS di Arosuka. Sementara untuk lomba lari 10 K, dilangsungkan di kawasan Convention Hall Alahan Panjang,’ ujar Yandra.
Dikatakan Yandra, ratusan peserta dari unsur masyarakat umum dan pelajar turut meramaikan lomba yang menyuguhkan keelokan objek wisata Convention Hall Alahan Panjang. Tidak hanya pelari asal kabupaten Solok namun juga diramaikan oleh pelari asal luar daerah.
Sementara untuk Fun Bike di gelar dikawasan dermaga danau Singkarak. Rangkaian Gebyar TdS merupakan sarana sosialisasi nyata kepada masyarakat untuk ikut serta meramaikan helat TdS di Kabupaten Solok.
Bupati Solok Gusmal menegaskan kegiatan TdS ini merupakan ajang untuk mengangkat dan mempromosikan potensi pariwisata daerah. Apalagi tahun ini, jalur yang dilalui peserta cukup berbeda dan menarik dengan view objek wisata Kabupaten Solok.
Pada etape 3 ini mamang sedikit berbeda jalur yang dilewati oleh peserta. Para peserta Tds akan mengelilingi kawasan danau Singkarak sebelum para pembalap kelas dunia itu memacu sepedanya melaju ke daerah Tanah Datar.
”Dengan mengelilingi danau Singkarak peserta Tds akan disuguhi pemandangan danau dengan latar bukit yang hijau. Diharapkan keindahan danau Singkarak dan keelokan daerah dan masyarakat Kabupaten Solok menjadi cerita yang mereka bawa kenegri sana,” harap Gusmal, (**)

Exit mobile version