KETUA DPRD Kota Padang Elly Thrisyanti, Sabtu (3/11), bersama dengan Dinas Sosial dan jajarannya mengunjungi warga yang menjadi korban banjir di Kelurahan Gurun Laweh Nan XX dan Banuaran Nan XX , Kecamatan Lubuk Begalung.
Selain melihat kondisi warga, Elly juga menyerahkan bantuan kepada warga berupa kasur, matras, selimut serta mie instan.
Musibah banjir yang melanda masyarakat Kota Padang, Jumat (2/11), mengakibatkan terendamnya ratusan rumah warga. Khsusunya di Kelurahan Gurun Laweh Nan XX dan Banuaran Nan XX. Kondisi itu, mengundang banyaknya aksi kemanusian untuk memabntu warga yang menjadi korban.
Ketua DPRD Padang Elly menyampaikan rasa prihatin terhadap warga yang menjadi korban banjir. Sebab, banyak warga yang terganggu kehidupannya akibat rumahnya terendam air. Tidak hanya pakaian dan makanan yang basah, aktivitas warga juga terganggu.
“Mudah-muahan bantuan yang diserahkan ini dapat meringankan beban para korban yang terdampak banjir yang melanda kemarin,” kata politisi Gerindra itu.
Dia juga menyatakan bahwa bantuan yang diantarkannya itu berasal dari Pemerintahan Kota Padang dimana eksekutif dan legislatif bersinergi dalam membantu masyarakat yang tertimpa musibah.
Tak lupa, dalam kesempatan itu dia merangkul beberapa warga korban banjir dengan menyuntikan nasihat tentang kesabaran kepada setiap korban banjir, untuk mengambil hikmah dari musibah yang sedang dihadapi.
”Hendaknya musibah ini dapat diambil hikmahnya dari bencana ini. Kita harus selalu waspada sebab musibah bisa datang sewaktu-waktu. Kita harap masyarakat juga selalu menjaga kesehatan, karena biasanya pasca banjir akan banyak timbul penyakit,” ujarnya.
Dia juga mengimbau kepada kelompok-kelompok siaga bencana untuk senantiasa turun ke lapangan membantu masyarakat yang ditimpa musibah. “Kalau ada stok bantuan yang bisa disalurkan, segera salurkan ke masyarakat karena mereka kini membutuhkan,” ulasnya.
Sementara Lurah Gurun Laweh Yuliar mengatakan di wilayahnya terdapat di dua RW sekitar 100 KK menjadi korban terdampak banjir. Saat kejadian, di wilayah yang rendah, ketinggian air mencapai 1,5 meter.
”Kami atas nama pemerintahan kelurahan mengucapkan terimakasih atas bantuan yang disalurkan Ibuk Ketua DPRD Padang ini. Mudah-mudahn bisa mermanfaat bagi warga yang terkena musibah,” katanya.
Pun demikian dengan Lurah banuaran Nan XX Darwi Zerman mengataka di wilayahnya jumlah korban yang terdampak banjir sekitar 85 KK. Ketinggian air bahkan mencapai 2 meter.
”Alhamdulillah Ibuk Ketua DPRD langsung tanggap dengan derita masyarakat dan langsung menyalurkan bantuan. Kami mengucapkan terimakasih kepada beliau,” katanya. (*)
Komentar