Awas Kalap! Gramedia Diskon Rp50 Ribu Buku Anak

LANTUNAN lagu ‘September Ceria’ dari penyanyi Vina Panduwinata tampaknya pas dijadikan bingkai nada bulan ini. Bukan tanpa alasan, sejumlah kebijakan dianggap menjadi kabar baik yang mampu menceriakan para mama muda. Sebab, Toko Buku Gramedia menyediakan berbagai buku anak dengan potongan yang wow.
Konsumen berkesempatan potongan sampai Rp50 ribu ketika membeli Buku Anak untuk terbitan Gramedia. Dilansir dari akun instagram @gramediapadang, Jumat (13/9), promo ini berlaku selama bulan September, dan potongan ini dikemas dalam tema Awas Kalap!
Karena potongan yang diberikan cukup besar hingga Rp50 ribu, sehingga konsumen bisa kalap dalam berbelanja. Selain itu, konsumen akan mendapatkan potongan Rp50 ribu dengan minimal pembelanjaan Rp200 ribu. Ada pula potongan Rp25 ribu dengan minimal pembelanjaan Rp150 ribu.
Potongan sampai dengan Rp50 ribu ini bisa mendapatkan tambahan Rp10 ribu, apabila konsumen menggunakan My Value. Hanya saja, promo tidak berlaku kelipatan. Syarat dan ketentuan berlaku.
Kabar Gramedia menggelar potongan harga membuat sebagian warga Kota Padang penasaran. Mereka tak sabar turut berburu diskon. Seperti Santi, warga Andalas, dia berencana akan datang ke Gramedia hanya untuk mencari buku anak. Ibu rumah tangga ini ingin berburu buku anak yang memang dilabeli diskon 50 persen.
“Rencananya mau cari-cari buku anak, mumpung lagi murah. Apalagi anak saya sekarang ini sudah TK jadi ganti-ganti mengasah otaknya supaya cepat pandai membaca,” kata Santi.
Warga lainnya, Yolanda, seorang ibu muda yang memiliki 2 orang anak. Rencananya dia akan mampir ketika akhir pekan. Dia berburu buku anak yang diberi potongan harga sebesar Rp50 ribu. Dia berharap ke depan potongan harga Buku Anak ini selalu diadakan setiap tahunnya.
“Ya karena dengar ada potongan harga, nyari buku anak untuk anak. Bagi saya lebih baik anak-anak sering baca buku daripada main hp. Semoga terus dilakukan setiap tahun (potongan harga buku anak, red),” kata Yolanda. (mil)

Exit mobile version