AGAM, METRO–Bupati Agam Dr H Andri Warman MM mengatakan seminar dapat menambah khasanah dan keilmuan para guru untuk menghadapi tantangan masa depan yang semakin berat.
Hal ini disampaikan Bupati Agam saat membuka sekaligus menjadi keynote speaker seminar Guru yang diikuti sebanyak 1500 peserta terdiri dari Guru PAUD, TK, SD dan SMP se-Kabupaten Agam di The Balcone Hotel & Resort, Sabtu (4/11). Kegiatan ini diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Agam bekerjasama dengan Padang TV.
Seminar Guru dengan tema “Aku bahagia dan bangga menjadi Guru” diselenggarakan selama 2 batch yakni batch 1 untuk wilayah Agam Barat pada hari ini dan batch 2 untuk wilayah Agam Timur,
Bupati Agam Dr H Andri Warman MM menyambut baik kegiatan ini, karena merupakan bentuk usaha membangun kembali semangat baru bagi guru-guru dalam melaksanakan tugas mulianya untuk memberikan pendidikan bagi peserta didik di Kabupaten Agam.
“Seorang guru setidaknya memiliki empat kompetensi yaitu kompetensi sosial, kepribadian, pedadogik dan profesional,” ungkap bupati Agam