JAKARTA, METRO–Komisi Pemilihan Umum (KPU) tengah mematangkan jadwal dan lokasi debat Pilpres 2024. Rencananya, KPU akan menjadwalkan debat capres-cawapres sebanyak 5 kali.
“Dasarnya masih sama yaitu UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu. Debatnya dilakukan sebanyak 5 kali,” ujar Ketua KPU Hasyim Asy’ari di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (3/11).
“Jadi 5 tahun yang lalu Pemilu 2019 dengan yang sama 2024 juga sama debatnya 5 kali, 3 untuk debat calon Presiden dan 2 untuk debat calon Wakil Presiden,” sambung dia.
Hasyim menjelaskan jadwal debat itu saat ini masih dalam pematangan. Dia menuturkan jika jadwal sudah matang, maka KPU akan membahasnya dengan parpol.