Motor Dibuang Perampok di Kelok Sikumbang

ilustrasi
PADANGPANJANG, METRO–Kasus perampokan di Batang Gadih, Kabupaten Tanahdatar, mulai terkuak. Meski para perampok bersenjata api itu belum ditemukan, namun polisi telah berhasil mendapatkan satu unit sepeda motor milik korban, di kawasan Kelok Sikumbang, di kedalam jurang sekitar 15 meter.
Kasat Reskrim Polres Padangpanjang AKP Ismet, Selasa (21/6) mengungkapkan,  pengembangan  serta pemburuan pelaku perampokan terus ditelusuri. Sepeda motor milik korban yang dibuang perampok bisa menjadi petunjuk untuk memburu para pelaku.
“Kami mendapatkan informasi dari masyarakat, Minggu (19/6) ada sepeda motor di dalam jurang. Setelah ditelusuri, ternyata sepeda motor jenis matic adalah motor yang dibawa kabur pelrampok dari rumah korban, Remon (50) serta istrinya Sunarni (48),” ungkap AKP Ismet.
Tidak hanya itu, Ismet, sepeda motor BA 3166 NP diduga dibuang perampok karena kehabisan bahan bakar.  Takut keberadaannya diketahui polisi, pelaku membuang motor sekaligus menghilangkan barang bukti.
“Belum bisa dipastikan apakah para pelaku adalah pemain lama atau penjahat lintas provinsi. Yang jelas sekarang polisi terus memburu pelaku. Kuat dugaan pelaku ini professional,” katanya. (a)

Exit mobile version