Dukungan terhadap pasangan ini terus berdatangan dari berbagai pihak. Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, serta Wakil Gubernur, Vasko Ruseimy, telah menyatakan dukungan penuh terhadap mereka. Selain itu, dukungan juga datang dari Anggota DPR RI Andre Rosiade dan Rahmat Saleh, Ketua DPRD Sumbar Muhidi, serta tiga Wakil Ketua DPRD, yaitu Nanda Satria, Evi Yandri Rajo Budiman, dan Iqra Chissa.
Juga dukungan dari Anggota DPR RI Nevi Zuairina (Ketum Pengprov Panjat Tebing/FPTI) dan Walikota Bukittinggi M. Ramlan Nurmatias (Tokoh Nasional Pordasi/Olah raga berkuda/PORDASI).
Dari internal KONI sendiri, Hamdanus-Dipo telah menggalang dukungan dari Pengurus Provinsi (Pengprov) cabang olahraga, Pengurus KONI Kota/Kabupaten, akademisi, serta berbagai pemangku kepentingan olahraga di Sumbar. Saat ini, mereka telah mendapatkan dukungan hingga 80 persen, yang semakin menguatkan langkah mereka menuju kepemimpinan KONI Sumbar.
Sebagai bagian dari strategi komunikasi dan transparansi, Hamdanus-Dipo juga akan menjadikan Humas dan IT sebagai corong kebijakan KONI, sehingga seluruh program yang dijalankan dapat diawasi oleh publik dan stakeholder terkait.
Dalam setiap pertemuan dengan Pengprov dan Pengcab, pasangan ini tak hanya mencari dukungan, tetapi juga mendengar langsung keluhan serta harapan dari pelaku olahraga di Sumbar. Meski terus memperkuat konsolidasi, mereka tetap mengedepankan rasa kekeluargaan dan saling menghargai terhadap pasangan calon lainnya, guna menciptakan suasana pemilihan yang sehat dan demokratis.
Dengan berbagai dukungan yang terus bertambah, Hamdanus-Dipo semakin optimistis menghadapi pemilihan Ketua KONI Sumbar yang akan berlangsung pada April 2025. Mereka bertekad membawa KONI Sumbar ke arah yang lebih profesional, transparan, dan berorientasi pada peningkatan prestasi atlet di kancah nasional maupun internasional. (brm)
Komentar