RASUNA SAID, METRO —Hujan deras disertai angin kencang membuat pohon yang berada di depan Rumah Sakit Hewan Dinas Kesehatan Hewan (Diskeswan) Provinsi Sumbar tumbang. Selain menghambat akses jalan pohon tumbang tersebut juga menimpa kabel listrik, Rabu (8/11).
Kabid Kedaruratan dan Logistik (KL) BPBD Kota Padang, Al Banna, mengatakan BPBD mendapat laporan dari masyarakat ada pohon tumbang yang menghambat akses jalan, dan menimpa kabel listrik.
“Akses jalan yang dilewati oleh masyarakat setempat sempat terkendala karena pohon tumbang itu menutupi badan jalan. Anggota Tim TRC dari BPBD Kota Padang sudah dikerahkan untuk mengevakuasi pohon itu dengan peralatan yang ada,” sambungnya.
Dia menyebut, pohon tumbang itu disebabkan oleh hujan deras dan disertai angin kencang pada Selasa (7/11) malam hingga Rabu (8/11) dini hari. “Untuk pengerjaan sudah dilaksanakan personel, hingga kondisi telah selesai ditangani BPBD bersama PT PLN,” katanya.
Sehari sebelumnya, pohon tumbang juga menimpa seorang warga yang bekerja sebagai pegawai Telkomsel. Korban meninggal dunia usai tertimpa dahan pohon sebesar paha orang dewasa di jalan banjir kanal, Kampung Pinang, Kelurahan Jati, Kecamatan Padang Timur, Selasa (7/11).
Komentar